Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

11 Strategi Jitu lolos SBMPTN 2017

11 Strategi Jitu lolos SBMPTN 2017

11 Strategi jitu lolos SBMPTN 2017
Dunia  Edukasi - Strategi lolos SBMPTN 2017. Sudahkah kalian  membuat pesiapan SBMPTN tahun ini? Mungkin banyak bertanya-tanya apa yang harus saya lakukan untuk bisa lolos SBMPTN.
Banyak cara yang harus kita lakukan agar bisa lolos SBMPTN mulai dengan mengikuti bimbel maupun belajar mandiri.
Jika kalian adalah salah satu dari ribuan siswa yang ingin sukses SBMPTN tahun ini mulailah lakukan persiapan saat ini.
SBMPTN adalah seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri yang dilakukan secara serempak di Indonesia. SBMPTN merupakan salah satu jalan yang membawa kita masuk ke perguruan tinggi negeri.
Mau tak mau jika kita ingin berkuliah di PTN pilihan kita, kita wajib mengikuti jalur ini. Sebenarnya ada jalur lain untuk seleksi di PTN masing-masing yaitu jalur SNMPTN. Walaupun demikian, sebaiknya kita harus mempersiapkan diri apabila kita gagal di SNMPTN.
SBMPTN pada tahun ini akan diselenggarakan pada tangaal 9 Juni 2017. Tentunya kita harus mempunyai persiapan yang sangat matang.
Menurut data, tahun 2016 dari total peserta 810 ribu Cuma 120 ribu yang lulus. Sungguh persaingan yang sangat ketat, bukan? Tapi tenang anda tidak sendiri, ribuan bahkan ratusan ribu siswa akan sama seperti anda. Kalian akan sama-sama berperang demi masa depan kalian.

Berikut ini adalah strategi  yang mesti kalian lakukan jika ingin lolos SBMPTN 2017.

1.Kuatkan Niat
Ingatlah segala sesuatu harus dimulai dengan niat. Begitu juga dengan SBMPTN. Niat yang kuat akan memberikan dorongan motivasi yang berlipat ganda.
Niatkan dalam diri anda, jika saya harus lulus! Semua orang mempunyai tujuan yang sama tapi niat yang membedakannya. Jadi, Niatkan diri anda mulai dari sekarang!

2.Atur Rencana belajar
Mulailah untuk mengatur rencana jadwal belajar anda kedepannya. Mulailah untuk mengenal soal-soal SBMPTN sekarang juga. Tidak ada waktu untuk menunda. Ini buat masa depan anda. 
Gunakan rencana belajar yang terorganisir. Misalkan dua hari sekali. Jangan sampai anda terburu-buru pada saat tes akan tiba.

3.Perbanyak Latihan Soal
Jangan hanya terpaku pada materi saja. Emang benar, materi dan konsep dasar itu perlu, tetapi harus diimbangi dengan latihan soal yang cukup.
Gunakanlah waktu lebih banyak untuk mendalami soal-soal. Pelajari juga soal-soal SBMPTN dari tahun ke tahun. Gunanya ialah supaya anda bisa melihat perkembangan soal dari tahun ke tahun. Alhasil, secara tidak langsung anda bisa menerka soal apa yang akan kalian hadapi.
Anda bisa membeli buku SBMPTN di semua tempat atau bisa dengan mencari di google. Dengan perbanyak melatih soal, maka anda mulai terbiasa dengan atmosfer SBMPTN

4. Perbanyak Referensi
Usahakan jangan belajar dari satu buku. Perbanyaklah referensi buku anda. Dengan begitu anda bisa membandingkan jawaban dari masing-masing buku. Mana yang menurut anda lebih mudah untuk dipahami. Selain itu anda bisa menambah pendalaman soal yang lebih.

5.Bantuan Orang lain
Mintalah bantuan orang lain. Seperti kakak tingkat atau alumni, mulailah mewancarai mereka dengan menanyakan pengalaman mereka dan strategi mereka agar bisa lulus SMBPTN. Hal ini penting, karena pengalaman mereka sangat berharga. Mintalah dengan gurumu saran agar bisa menghadapi SBMPTN dengan mudah.



6.Evaluasi
Tips lolos SBMPTN yang kelima adalah Buatlah evaluasi dari hasil belajar anda. Menurut  Blog Zenius dalam postingannya tentang 7 langkah strategis untuk belajar SBMPTN adalah dengan mengerjakan tryout mandiri secara terorganisir, bisa jadi seminggu sekali, atau sebulan.
Lihat perkembangan anda dalam menjawab soal. kelemahan anda pada materi apa, mulailah untuk lebih memperbanyak belajar di materi itu
7. Ikuti Bimbingan belajar
Bagi kalian yang mempunyai uang lebih, mulailah untuk mengikuti bimbel. Usahakan mengikuti bimbel yang memiliki reputasi bagus dalam meloloskan muridnya di PTN.
Tapi tenang saja jika tidak mempunyai uang secara tidak langsung artikel ini menginformasikan tips cara lolos sbmptn tanpa bimbel. Kalian juga bisa mencari informasi tambahan melalui searching di internet.

8.Tetap tenang dan Konsetrasi
Trik agar lolos SBMPTN yang ketujuh adalah tetap tenang dan berkosentrasi. Ingat tidak semua soal SBMPTN itu bisa diselesaikan, jarang sekali orang yang lolos SBMPTN dengan predikat sempurna.
Solusinya, dahulukan soal-soal yang kalian anggap mudah dulu. Ini soal waktu, karena waktu pengerjaan soal sangat singkat.
Dan jangan pernah menjawab soal yang tidak anda mengerti sama sekali karena ini akan membuang waktu anda.Tetap konsentrasi dan fokus dengan soal yang ada di meja kalian

9.Positif Thingking
Berpikir positiflah jika kalian akan lulus SBMPTN. Kalian mempunyai niat dan motivasi yang kuat. Motivasi itu tidak bisa dikalahkan dengan apapun juga.
Bepikirlah positif maka anda akan mendapat aura positif saat mengerjakan soal SBMPTN. Anda akan percaya diri mengerjakan soal dan alhasil pikiran positif kalian akan membawa kalian kepada keberhasilan.

10. Pakailah jam tangan
Ini hal yang sepele namun sangat penting  Penting untuk memonitoring waktu yang tersisa dengan jumlah soal yang belum dikerjakan.
Sering-sering lah melihat jam tangan anda, supaya anda bisa melihat waktu yang tersisa.

11.   Doa yang tulus
Berdoalah kepada Allah supaya dimudahkan dalam menjawab soal dan diloloskan dari tes ini. Perbanyaklah ibadah kalian.
Mendekatkanlah diri kepada allah. Bila perlu mulai rutinitas shalat tahajud kalian.
Tidak ada doa orang yang tulus itu tidak di dengar. Berhasil tidaknya itu hal lain, Allah tau yang terbaik buat kita
Dengan membaca postingan ini, anda akan tau bagaimana cara agar lolos SBMPTN 2017.

Menurut pengalaman saya, SBMPTN itu sangat bergengsi, soalnya sangat berbeda dari Ujian Nasional. Tapi, alhamdulillah saya bisa lulus dan diterima di PTN favorit saya.

Cara diatas murni saya lakukan dan bisa dibilang itu adalah pengalaman saya. Saya membagikan apa yang telah saya alami dan berusaha agar kalian bisa mengikuti jejak seperti saya.

Selamat belajar dan semoga kalian bisa diterima di PTN favorit kalian masing-masing. Ingatlah kawan ! Sukses tak datang dari apa yang diberikan orang lain padamu, tapi dari keyakinan dan kerja keras dirimu sendiri.


Posting Komentar untuk "11 Strategi Jitu lolos SBMPTN 2017"